Danau Beratan

Bonjour les amis !

Hai Everyone !


Halo Teman-teman! Keindahan wisata alam yang dimiliki oleh Pulau Bali tidak perlu diragukan lagi. Bahkan bagi wisatawan lokal, Pulau Bali ini masih menjadi destinasi utama ketika waktu liburan tiba. Kali ini, sempatkan diri kalian untuk berkunjung ke salah satu dari 20 danau terbaik dan terindah di dunia, yaitu Danau Beratan Bedugul. Danau Beratan adalah sebuah danau yang terletak di kawasan Bedugul, Desa Candikuning, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali. Atau bisa juga disebut dengan Pura Ulun Danu Beratan. Pura Ulun Danu Beratan, pura yang sangat unik karena lokasi pura berada di tengah-tengah danau. Pada saat air danau naik, Pura Ulun Danu Beratan Bedugul akan terlihat terapung pada permukaan air danau. Selain menikmati pemandangan danau dan Pura Ulun Danu, kalian juga dapat menikmati keindahan alam lainnya yang letaknya tidak jauh dari Danau Beratan Bedugul. Di sisi sebelah timur, terdapat Gunung Catur, biasanya orang Bali menyebutnya Pucak Mangu, Gunung Catur merupakan objek wisata yang sangat cocok bagi kalian nih yang suka sama kegiatan hiking. Gak hanya itu loh temen temen, ada objek wisata lainnya yang tidak kalah menarik adalah Kebun Raya Eka Bedugul, yaitu pasar buah-buahan dan sayur-sayuran Bedugul. Ada juga Danau Buyan dan Danau Tamblingan yang juga bisa Anda kunjungi karena danau-danau tersebut memiliki keunikan dan keindahannya masing-masing.


Temen-temen tau gak sih, Danau Beratan ini punya sejarahnya loh. Nah menurut mitos dan legenda rakyat Bali, pada awalnya Danau Beratan, Danau Tamblingan, dan Danau Buyan merupakan satu danau besar. Namun setelah terjadi gempa besar pada saat itu, terbagilah danau tersebut menjadi tiga danau yang menjadi tiga danau besar yang berdekatan. Inilah yang menjadi asal usul Danau Beratan Bedugul saat ini. Bagi masyarakat lokal, Danau Beratan digunakan dalam sistem irigasi (subak) untuk tanaman padi maupun pertanian lainnya. See you!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pantai Prapat Agung

Danau Tamblingan